Rabu, 03 Jul 2024
  • PENERIMAAN SANTRI 100% GRATISS..| PONDOK GRATIS YAYASAN PEJUANG JEMBATAN SURGA | PONDOK YATIM PIATU DAN DHU’AFA | AHU.0003365.AH.01.12.TAHUN 2023 Donasi : Mandiri 16400-0491-2954 a/n YAYASAN PEJUANG JEMBATAN SURGA

Berkah Bagi Orang yang Suka Sedekah

Berkah Bagi Orang yang Suka Sedekah

Begitu besar pahala yang dijanjikan oleh Allah SWT kepada orang-orang yang gemar bersedekah. Allah menjanjikan dan menyediakan balasan-balasan yang luar biasa, berikut di antaranya:

Sedekah Menghapus Dosa

Ampunan dosa yang dimaksud di sini tentu harus disertai dengan taubat atas dosa-dosa yang dilakukannya.

Tidak sebagaimana yang dilakukan oleh orang yang sengaja berbuat curang, bermaksiat, mengambil hak anak yatim, memakan riba tanpa perbuatan tercela lainnya lalu ia merencanakan sedekah agar dosanya tersebut diampuni.

Hal ini tidak dibenarkan karena merupakan dosa besar dan akan mendapatkan azab dari Allah SWT.

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Sedekah dapat menghapus dosa sebagaimana air memadamkan api.” (HR. Tirmidzi, di shahihkan Al Albani dalam Shahih At Tirmidzi, 614)

Mendapatkan Naungan di Hari Akhir

Nabi Muhammad SAW menceritakan tentang tujuh jenis umat yang mendapatkan naungan di hari akhir, salah satunya mereka yang gemar bersedekah. Hal ini sesuai yang tercantum dalam hadis riwayat berikut:

“Seorang yang bersedekah dengan tangan kanannya, ia menyembunyikan amalnya itu sampai-sampai tangan kirinya tidak mengetahui apa yang disedekahkan oleh tangan kanannya.” (HR. Bukhari no. 1421)

Harta Menjadi Berkah dan Berlipat-lipat

Janji Allah lainnya untuk orang yang gemar bersedekah yakni memiliki harta yang berkah. Secara tersirat, sedekah mungkin tampaknya mengurangi harta kita. Namun Allah berjanji akan melipatgandakan harta bagi mereka yang dermawan.

Rasulullah SAW: “Harta tidak akan berkurang dengan sedekah. Dan seorang hamba yang pemaaf pasti akan Allah tambahkan kewibawaan baginya.” (HR. Muslim, no. 2588)

Allah Ta’ala berfirman: “Sesungguhnya orang-orang yang bersedekah baik laki-laki maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, niscaya akan dilipat-gandakan (ganjarannya) kepada mereka; dan bagi mereka pahala yang banyak.” (Qs. Al Hadid: 18)

Bebas dari Siksa Kubur

Allah juga berjanji akan membebaskan siksa kubur bagi umat muslim yang rajin bersedekah. Hal ini sebagaimana sabda Rasulullah SAW berikut: “Sedekah akan memadamkan api siksaan di dalam kubur.” (HR. Thabrani, di shahihkan Al Albani dalam Shahih At Targhib, 873)

Menjauhkan Diri dari Api Neraka

Tak hanya mendapatkan kubur yang lapang, sedekah juga membantu kita untuk menjauhkan diri dari api neraka walaupun sedekah itu sedikit. Hal ini sebagaimana yang tertuang dalam sabda Rasulullah SAW:

“jauhilah api neraka, walau hanya dengan bersedekah sebiji kurma. Jika kamu tidak punya, maka bisa dengan kalimah thayyibah” (HR. Al Bukhari 6539, Muslim 1016)

Memanjangkan Umur

Sebagai umat muslim sudah seharusnya kita saling tolong-menolong, salah satunya dengan sedekah. Allah juga menjanjikan akan memanjangkan umur bagi mereka yang gemar bersedekah. Hal ini sebagaimana sabda nabi Muhammad SAW: “Sesungguhnya sedekahnya orang muslim itu dapat menambah umurnya, dapat mencegah kematian yang buruk (su’ul khotimah), Allah akan menghilangkan darinya sifat sombong, kefakiran dan sifat bangga pada diri sendiri“. (HR. Thabrani).

Dengan janji-janji Allah tersebut, maka marilah kita memperbanyak amalan sedekah. Sedekah tidak hanya memberikan manfaat bagi penerimanya, tapi juga diri kita sendiri karena akan memperoleh berkah dan kenikmatan dari Allah SWT.

Sedekah adalah amalan jariah yang bisa menjadi tabungan di hari akhir nanti. Yuk, Sedekah. Kamu bisa jadi bagian dari program Sedekah Air untuk membantu masyarakat yang hingga saat ini tinggal di daerah krisis air bersih.

Insya Allah, sedekah yang kamu berikan akan sangat bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan.

admin

Tulisan Lainnya

0 Komentar

KELUAR